Tahun 2024 ini, apa yang paling berkesan buat kamu? Mungkin ada momen-momen di mana kamu merasa berhasil, merasa kuat, atau mungkin justru merasa rapuh. Apapun itu, semua pengalaman yang kita jalani adalah bagian dari perjalanan kita. Mereka adalah pengingat bahwa kita hidup, tumbuh, dan belajar Coba deh, sekarang bayangkan kembali perjalanan kamu sepanjang 2024. Bagaimana rasanya? Apakah ada momen di mana kamu merasa luar biasa bangga dengan diri sendiri? Atau mungkin, ada saat-saat yang membuatmu merasa berat dan ingin menyerah? Boleh jadi, kita semua pernah merasa terjebak dalam sebuah kondisi yang tidak kita harapkan. Rasanya kita harus selalu bergerak, harus produktif, harus bisa memenuhi setiap ekspektasi. Padahal, semua itu nggak harus. Kamu hanya perlu tau sampai di mana kesanggupanmu untuk menjalani peran-peran terbaikmu. Apa kamu menyadari, kalau nggak apa-apa lho, untuk bilang “tidak” pada hal-hal yang menguras energi kamu. Atau, kamu juga bisa belajar untuk menghargai...